ANALISIS TINDAK TUTUR DALAM NOVEL SANG PEMINTAL HATI KARYA YENI AHMADI (TINJAUAN PRAGMATIK)

Authors

  • Yohana Ijie Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Ismail Marjuki Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Siti Fatihaturrahmah Al Jumroh Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Keywords:

tindak tutur dan novel

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis- jenis tindak tutur dalam pada novel Sang Pemintal Hati Karya Yeni Ahmadi.  Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah teks (Kata dan kalimat yang mengandung tindak tutur lokusi, ilokusi, dan perlokusi). Sumber data penelitian ini adalah novel Sang Pemintal Hati Karya Yeni Ahmadi. Teknik pengumpulan data diperoleh menggunakan metode membaca, mengamati dan menandai. Teknik analisis data yaitu dengan menggunakan teori milles dan huberman (reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan/verifikasi). Berdasarkan Teori John R. Searle, hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tindak tutur lokusi, ilokusi, perlokusi novel Sang Pemintal Hati Karya Yeni. Tindak tutur ilokusi meliputi asertif, direktif, ekspresif, komisif dan deklaratif.

Downloads

Published

2022-08-30

How to Cite

Ijie, Y., Marjuki, I., & Al Jumroh, S. F. (2022). ANALISIS TINDAK TUTUR DALAM NOVEL SANG PEMINTAL HATI KARYA YENI AHMADI (TINJAUAN PRAGMATIK). FRASA: Jurnal Keilmuan, Bahasa, Sastra, Dan Pengajarannya, 3(2), 33–39. Retrieved from https://e-journal.unimudasorong.ac.id/index.php/jurnalfrasa/article/view/876