Strategi Dosen Mengatasi Kesulitan Belajar Mahasiswa Non-Muslim Dalam Pembelajaran Bahasa Arab di Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Authors

  • Jumadi Jumadi Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Isninda Nur Masithoh

DOI:

https://doi.org/10.36232/jurnalpaida.v2i1.1462

Abstract

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesulitan belajar yang dialami mahasiswa non-muslim dalam pembelajaran bahasa Arab dan strategi apa yang dilakukan dosen untuk mengatasi kesulitan belajar mahasiswa non-muslim dalam pembelajaran bahasa Arab. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, yang dilakukan di Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa non-muslim mengalami kesulitan belajar dalam pembelajaran bahasa Arab di Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong, yang meliputi kesulitan belajar bahasa bentuk linguistik dan non linguistik. Kesulitan belajar bahasa bentuk lingusitik merupakan kesulitan dalam memahami struktur bahasa, mencakup kesulitan belajar dari segi ashwat (bunyi), nahwu sharaf (tata bahasa), mufradat (perbendaharaan kata), dan ‘imla (tulisan). Kesulitan belajar bentuk non-linguistic yang meliputi kesulitan belajar yang disebabkan faktor mahasiswa non-muslim itu sendiri, guru, sarana prasarana yang kurang memadai, serta alokasi waktu yang minim. Untuk mengatasi kesulitan belajar peserta didik non-muslim,dosen melakukan strategi berupa mengidentifikasi latar belakang peserta didik non-muslim, memberikan penjelasan tentang bahasa Arab sebagai bahasa Internasional, mengenalkan huruf hij?iyyah dan bunyi huruf, menulis dengan tiga tulisan (huruf Arab, bacaan latin dan artinya), mengulang materi pembelajaran, dan memberikan motivasi.

 

Kata Kunci  : strategi dosen, kesulitan belajar, bahasa Arab, non-muslim

Downloads

Published

2023-02-17

How to Cite

Jumadi, J., & Masithoh, I. N. (2023). Strategi Dosen Mengatasi Kesulitan Belajar Mahasiswa Non-Muslim Dalam Pembelajaran Bahasa Arab di Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong. Jurnal Pendidikan Agama Islam, 2(1), 156–169. https://doi.org/10.36232/jurnalpaida.v2i1.1462