Pelatihan Sport Massage Modern Berbasis Profesi Sebagai Upaya Peningkatan Keterampilan Softskill Mahasiswa Pendidikan Jasmani Kabupaten Teluk Wondama

Authors

  • Waskito Aji Suryo Putro Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Saiful Anwar Universitas Pendidikan Muhamamdiyah Sorong
  • Leo Pratama
  • Sugiono Sugiono
  • Istiyono
  • Harmaman
  • Anton Sukowati
  • Sahidi
  • Wahyu Retno Widiyaningsih
  • Bandung Bumburo

Abstract

Massage atau pijat telah lama dikenal manusia terutama manusia dari timur. Pijat ini telah berabad-abad dilakukan oleh nenek moyang kita, bahkan menjadi suatu kebiasaan-kebiasaan atau suatu kegemaran terutama dikalangan kaum bangsawan dan orang-orang atasan. Sebab dengan pijat dapat diharapkan manfaat timbulnya perasaan hangat, segar dan nyaman pada tubuh. Pijat kebugaran (Sport Massage) dapat dilakukan pada seseorang yang memiliki aktivitas dengan intensitas tinggi. Pada dasarnya manusia adalah makhluk sosial yang membutuhkan sentuhan, sentuhan merupakan ungkapan kasih sayang yang berimbas pada aspek psikis. Kegiatan pengabdian ini bertujuan memberikan pemahaman (edukasi) kepada para mahasiswa untuk mengenai teknik pijatan yang diharapkan dapat diterapkan dan bisa dijadikan sebagai profesi keoalrhagaan. Penerapan teknik pijatan akan memiliki efek domino yang luar biasa pada negara. Negara Indonesia adalah negara yang besar dengan impian melindungi segenap rakyatnya, mensejahterakan serta mencerdaskan kehidupan rakyatnya sesuai dengan amanat undang-undang pada pembukaan alinea ke-4, hal ini dimulai dari kalangan sivitas akademika khsuusnya para mahasiswa. Kegiatan pengabdian ini melalui tiga tahapan yakni analisis kebutuhan, pelaksanaan kegiatan, dan evaluasi/pendampingan. Diharapkan kegiatan ini akan menggeser dan memberikan stimulus positif terhadap paradigma masyarakat yang memandang negatif pelaku/terapi Massage (pijat)

Downloads

Published

2025-01-31

How to Cite

Suryo Putro, W. A., Anwar, S., Pratama, L., Sugiono, S., Istiyono, Harmaman, … Bumburo, B. (2025). Pelatihan Sport Massage Modern Berbasis Profesi Sebagai Upaya Peningkatan Keterampilan Softskill Mahasiswa Pendidikan Jasmani Kabupaten Teluk Wondama. Jurnal Abdimasa Pengabdian Masyarakat, 8(1), 16–21. Retrieved from https://e-journal.unimudasorong.ac.id/index.php/jurnalabdimasa/article/view/634

Issue

Section

##section.default.title##