Strategi Pembenihan Ikan Koi (Cyprinus carpio) melalui Manajemen Pakan di CV. Nikimoto Koi Makassar

Authors

  • Nurfitri Rahim Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Risfany Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Sri Wahyuni Firman Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Anggita Ekaningtyas Hermawan Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Keywords:

egg stimulant, Ikan Koi, Kualitas Air, Manajemen Pakan, Pemijahan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi pembenihan ikan koi (Cyprinus carpio) melalui manajemen pakan di CV. Nikimoto Koi Makassar. Metode penelitian meliputi observasi langsung terhadap proses pembenihan, wawancara dengan teknisi, dan analisis deskriptif terhadap data yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen pakan induk berperan penting dalam meningkatkan tingkat fertilisasi dan keberhasilan penetasan telur. Pakan tambahan berupa egg stimulant yang terdiri dari telur bebek dan vitamin B kompleks secara signifikan mendukung proses pematangan gonad, fekunditas, serta kualitas telur. Tingkat keberhasilan penetasan tertinggi mencapai 75% pada kombinasi induk Showa Sanshoku. Pengelolaan kualitas air menggunakan sistem resirkulasi turut menciptakan lingkungan yang optimal untuk pemijahan.

Downloads

Published

2025-02-22

How to Cite

Rahim, N., Risfany, Firman, S. W., & Hermawan, A. E. (2025). Strategi Pembenihan Ikan Koi (Cyprinus carpio) melalui Manajemen Pakan di CV. Nikimoto Koi Makassar. Biolearning Journal, 12(1). Retrieved from https://e-journal.unimudasorong.ac.id/index.php/biolearningjournal/article/view/1521